Status
Para Alumni Fakultas Teknik
Menurut
dekan, alumni Fakultas Teknik Unsyiah
mencapai 7.500 orang di usia setengah abad. Tentu dalam jumlah sebesar ini,
para alumni memiliki status yang berbeda dalam menghadapi masa mencari kerja. Hal
ini menjadi persoalan terpendam dan terungkap tatlkala berlangsungnya diskusi
dalam Pertemuan Kaft di Anyer, 2-3 Nopember 2013. Aku mencoba menginventarisir
status dari beberapa alumni junior yang hadir, tanpa metode formal. Lumayan
juga, aku dapat mengungkap dalam diskusi sore dan mendapat respon dari beberapa
rekan yang berbisnis jasa di Jakarta, salah satunya Mahdi, alumni Teknik Mesin
angkatan 1983. Kelompok status alumni yang aku paparkan antara lain, (1) para
akademisi, (2) pelaku dunia usaha, (3) birokrat, (4) LSM, (5) politikus dan (6)
penganggur. Mahdi berkomentar, bahwa sebaiknya Kaft berupaya
membesarkan kelompok pelaku dunia usaha. “Bukan
kontraktor seperti yang lazim terjadi saat ini,” katanya. Aku berujar pada
Mahdi untuk membahas apa yang disampaikannya, bersama beberapa pemikir Kaft di
Dewan Pimpinan Pusat Kaft Aceh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar