Selasa, 07 Mei 2013

KONTES TERNAK SAPI TAMIANG

Kontes Ternak Sapi Tamiang

Siang Selasa, 7 Mei 2013 cukup terik. Namun aku dan beberapa kawan diajak Bupati Aceh Tamiang ke Tualang Cut untuk menyaksikan kontes ternak lembu tingkat kabupaten. banyak lembu yang besar-besar di lokasi itu. Tentu untuk memperebutkan juara kualitas dari ternak besar yang akan diapresiasikan kepada peternak handal. Perhelatan hari ini cukup meriah dengan tampilan aneka kesenian rakyat sambil makan siang bersama. Para petinggi kabupaten dan kecamatan yang hadir cukup khidmat mengikuti jalannya acara. Tampak para peternak juara yang diklasifikasikan menurut jenis sapi, seperti bimental, limousin, benggala, bali dan lokal, bangga dengan hasil piaraannya tersebut. Menurut petugas peternakan dari Provinsi Aceh, sapi yang diperlombakan tersebut merupakan produk inseminasi buatan (IB). Bupati Aceh Tamiang dalam sambutannya mengutarakan apresiasinya yang tinggi kepada masyarakat peternak yang telah membantu perkembangan peternakan di kabupaten tercinta ini. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar