Minggu, 10 November 2013

DESAIN PENDOPO TAMIANG

Desain Pendopo Tamiang, karya Rachmatsyah 2013 
Pendopo tempat kediaman Bupati Aceh Tamiang mulai dikerjakan beberapa bulan terakhir. Tempat ini merupakan simbol pemerintahan daerah sekaligus wujud perpanjangan tangan pemerintah pusat di daerah yang otonom. Pembangunan simbol daerah ini semakin penting mengingat dalam usia yang ke sebelas, kabupaten tapal batas yang juga berfungsi sebagai gerbang timur Aceh belum memiliki bangunan sebagai lambang dan kebanggaan daerah. Sesuai dengan arahan Bupati Hamdan Sati beserta beberapa staf pemerhati arsitektur daerah, pendopo yang dibangun tidak merusak arsitektur aslinya, produk masa kolonial Belanda. Desain untuk bangunan ini dikerjakan oleh Rachmatsyah Nusfi, sementara aku dan Bupati Hamdan berperan sebagai sparring partner.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar